Beranda / Pers / Acara / 24 Agustus 2021

Pers

Kunjungan Proyek Dewan Komisaris PT PP (Persero) Tbk di Permata Puri Cibubur

Senin, 23 Agustus 2021 Salah satu proyek strategis PT PP Properti Tbk, Permata Puri Cibubur (PPC) dikunjungi oleh jajaran Dewan Komisaris PT PP (Persero) Tbk yaitu Bapak Andi Gani Nena Wea selaku Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen, Bapak Ernadhi Sudarmanto selaku Komisaris, Bapak Nur Rochmad selaku Komisaris Independen, Bapak Loso Judijanto selaku Komisaris.

Didampingi oleh Bapak Agus Purbianto selaku Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT PP (Persero) Tbk, Ibu Sinur Linda Gustina selaku Direktur Strategi Korporasi dan HCM PT PP (Persero) Tbk merangkap Komisaris Utama PT PP Properti Tbk dan Bapak Aryanto Sutadi selaku Komisaris Independen PT PP Properti Tbk. Kunjungan ini selain melihat rumah contoh PPC, terdapat pemaparan dari Bapak I Gede Upeksa Direktur Utama PT PP Properti Tbk beserta jajaran Direksi terkait rencana pengembangannya lebih lanjut.